Kamis

Terlilit Utang, Nasib Produsen Film 'Si Unyil' Menggantung

Jakarta - Perusahaan Umum (Perum) Produksi Film Negara (PFN) terus mengalami kesulitan keuangan bahkan terlilit utang. Produsen film Si Unyil ini, kini nasibnya masih menggantung untuk dialihkan sebagai Unit Pelayanan Teknis (UPT) di Kementerian Komunikasi dan Informatika (KemKominfo).

"Sekarang ini kita kondisinya kurang bagus ya, kondisi keuangan, oleh karena itu kita mau berubah status menjadi UPT (Unit Pelayana...n Teknis), telah dicanangkan dari tahun 2007 oleh 3 menteri, itu menteri BUMN-nya Pak Sofyan Djalil, Menteri keuangannya Ibu Sri Mulyani, Menteri Kominfo nya Muhamad Nuh," kata Manajer Administrasi Umum Perum PFN M Rasyid kepada detikFinance, Kamis (19/4/2012)

Rasyid menuturkan, pengalihan dari Perum ke UPT hingga kini belum terlaksana karena ada hal-hal yang belum terselesaikan. Salah satunya soal utang PFN yang mencapai miliaran rupiah, ia masih yakin saat ini pemerintah tetap mendukung dialihkannya PFN ke UPT. Walaupun pemerintah menyerahkan soal utang-utang PFN untuk diselesaikan sendiri seperti menjual aset tanah PFN.

"Saya kira kebijakannya sama saja, kecuali sekarang menteri yang baru bilang kalau kebijakan ini sudah tidak berlaku lagi itu baru. Pak ini juga, pak menkominfo juga menyetujui kalau PFN itu di bawah menkominfo," katanya

Menurutnya pengalihan PFN ke Kemkominfo dianggap lebih pas. Hal ini karena, PFN punya latar belakang pernah di bawah kementerian penerangan pada masa Orde Baru.

"Dulu itu PFN ini bagian daripada departemen penerangan kan ya, 90% pegawai disini dari departemen penerangan. jumla karyawannya 116, sebanyak 90% PNS, yang lain honorer," imbuhnya.

Sebelumnya, Kementerian BUMN memberikan kesempatan restrukturisasi kepada PFN supaya terhindar dari likuidasi. Pemerintah memang berencana melikuidasi PFN karena selama ini sudah tidak lagi memproduksi film setelah serial 'Si Unyil' bertahun-tahun lalu. PFN juga terlilit masalah utang yang nilainya diperkirakan Rp 7,5 miliar.


sumber:finance.detik.com

0 komentar:

Posting Komentar

jangan segan berkomentar ya, beri saran dan jika ada link yang mati atau file tidak berkerja.
terima kasih.