Selasa

Johnny English Reborn (2011)


Informasi Umum Seputar Film Terbaru Johnny English Reborn
  • Genre: Adventure | Comedy | Thriller
  • Tanggal Rilis: 21 October 2011 (USA)

Sutradara, Aktris, dan Aktor Pemain Film Johnny English Reborn 
  • Sutradara: Oliver Parker
  • Penulis: William Davies, Hamish McColl
  • Pemain: Rowan Atkinson, Rosamund Pike and Dominic West
  • IMDB: http://www.imdb.com/title/tt1634122 | 6.6/10
Jalan Cerita / Sinopsis / Review
Selama bertahun-tahun Johnny English (Rowan Atkinson) berada di sebuah biara di Tibet. Johnny memang mengasingkan diri. Tak banyak yang tahu kalau agen rahasia yang sempat gagal menjalankan misinya ini bersembunyi di sebuah kuil dan mengasah keterampilan bela dirinya. Saat tugas negara memanggil, saat itu juga Johnny English siap bertugas kembali.

Informasi yang didapat intelijen menyebutkan kalau ada usaha pembunuhan yang akan dilakukan pada Perdana Menteri China. Kalau usaha ini berhasil maka dunia akan kacau balau. Bisa jadi perang dunia tak akan bisa dihindarkan lagi. Tak ada pilihan yang lebih baik selain mengirim Johnny English untuk mencari tahu siapa dalam usaha pembunuhan ini sekaligus menggagalkannya.

Tanpa disadari, usaha pembunuhan ini melibatkan agen rahasia dari berbagai negara termasuk Amerika Serikat dan Inggris sendiri. Meski berbekal senjata dengan teknologi tinggi namun tetap saja Johnny English harus mengerahkan segala kemampuannya untuk mengungkap konspirasi antar negara ini. Johnny English tak boleh gagal. Reputasinya yang jadi taruhan kali ini.

Soal komedi, Rowan Atkinson rasanya tak perlu lagi belajar. Berhasil mengocok perut penonton lewat serial MR. BEAN adalah bukti nyata. Atkinson memang tak selalu sukses namun kali ini, aktor Inggris ini mendapat naskah yang cukup bagus. Dan dengan arahan sutradara Oliver Parker, humor yang disajikan cukup efektif memancing tawa penonton.

Template yang digunakan masih sama dengan dengan bagian pertama dulu, James Bond. Keputusan untuk tidak beralih ke gaya BOURNE patut diacungi jempol karena rasanya Rowan Atkinson justru lebih bisa 'menertawakan' agen rahasia 007 ketimbang Jason Bourne. Tak cuma mengandalkan humor fisik, Atkinson pun menunjukkan kalau secara verbal ia juga piawai memancing tawa.

Kisahnya memang tak beda jauh dengan kebanyakan film James Bond, hanya saja kali ini disajikan dengan cara yang sangat konyol. Dengan alur kisah yang sudah akrab ini, penonton akhirnya bisa lebih berkonsentrasi pada sang karakter utama dan tak perlu mengernyitkan kening untuk memahami alur kisahnya. Yang lebih menarik lagi, Gillian Anderson ternyata berhasil menirukan aksen Inggris dengan baik.
-----------------------------------------------------------------------------------------------
Demikian informasi Film Johnny English Reborn yang bisa kami Berikan. Semoga dengan adanya Review Film Johnny English Reborn ini bisa menjadi bahan pertimbangan Anda untuk Nonton Johnny English Reborn di Bioskop Jakarta Bandung Medan Surabaya Semarang Yogyakarta dan Denpasar atau bisa juga dengan membeli DVD Film Asli Johnny English Reborn di Toko Kaset terdekat di Kota Kesayangan Anda.

Kualitas: BRRip
Subtitle: Indonesia
Ukuran File: 600 MB


Link Download Ada Disini

0 komentar:

Posting Komentar

jangan segan berkomentar ya, beri saran dan jika ada link yang mati atau file tidak berkerja.
terima kasih.